-->

DPRD Sumut Jenny RL Berutu SH: BNN DimintaTerus Berikan Penyuluhuan Soal Bahaya Narkoba Pada Anak

Editor: Admin author photo
Anggota DPRD Sumatera Utara Daerah Pemilihan 11 (Dapil) Pakpak Bharat, Dairi dan Tanakaro , Jenny Lucia Berutu, SH meminta kepada Badan Narkotika Nasional (BBN) untuk terus memberikan bimbingan kepada siswa-siswa soal bahaya narkoba berupa penyuluhan.

Jenny Berutu
Hal tersebut, dilaksanakan sebagai upaya mencegah bahaya narkoba untuk menjalar ke siswa-siswa yang merupakan langganan empuk oleh mafia narkoba.

Hal tersebut disampaikannya politisi Demokrat kepada wartawan, Senin (25/7/2016) usai dirinya melakukan reses DPRD Sumut di desa Sumbul/Mufakat Bersama, Kecamatan Kabanjahe, Tanahkaro, (17/7/2016).

"Keprihatinan tersebut saya sampaikan karena saya mendengar langsung dari BNN Kabupaten Tanahkaro, camat, kepala desa dan masyarakat tentang bahaya narkoba beredar pada siswa-siswi," kata Jenny.

Karena itu, sebagai wakil rakyat dirinya terus meminta kepada BNN untuk terus melakukan upaya pencegahan diri agar siswa-siswa jangan sampai mencobanya sebab akan dapat merusak masa depannya.

Kemudian kata dia, peran orang tua dan guru juga sangat penting untuk melakukan pengawasan terhadap anak siswanya. "Jangan pernah bosan untuk mengingatkan anak dan putrinya, kemudian ditekankan kegiatan bermanfaat seperti bimbingan belajar," katanya.

Menyikapi hal tersebut, kepala BNN Kabupaten Tanahkaro, Drs. Adlin Muchtar Tambunan mengatakan bahwa saat ini BNN sendiri terus berupaya untuk melakukan pemberatasan dan pencegahan narkoba sejak diri.

Namun kata dia, yang menjadi kendala adalah pihaknya saat ini masih terbatas soal jumlah personil untuk pemberantasan narkoba. 
"Untuk mengatasinya kami selalu membutuhkan peran perangkat desa untuk dapat bekerja sama untuk melaporkan siapa saja yang sudah menggunakan narkoba untuk direhabilitasi," katanya.

Dalam reses tersebut, Jenny juga meminta kepada masyarakat Tanahkaro untuk segera mengikuti BPJS Kesehatan. "Saya juga mengahapkan bapak ibu untuk ikut dalam BPJS kesehatan," pintanya. PBC-01



Share:
Komentar

Berita Terkini